Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Saturday 12 October 2013

Kodim 1711/Boven Digoel Miliki Peran Tingkatkan Wawasan Kebangsaan



Merauke, InfoPublik – Kodim 1711/Boven Digoel saat ini terus aktif memberikan arahan kepada pemuda dan pelajar tentang wawasan kebangsaan, dalam rangka mengantisipasi agar pemuda dan pelajar di Kabupaten Boven Digoel tidak dengan mudah terjerumus pada pengaruh dari luar yang begitu deras saat ini.

Dandim 1711/Boven Digoel Letkol Inf Mahmud Riadinata, mengungkapkan, pentingnya kesadaran wawasan nusantara ini agar pemuda dan pelajar sebagai generasi bangsa ke depan tidak terdegradasi dengan nilai-nilai budayanya sendiri.

‘’Pemuda dan pelajar sebagai generasi penerus bangsa, harus mempunyai nilai kebangsaan yang diwujudkan dengan belajar sebagai bekal dalam mengisi pembangunan bangsa Indonesia,’’ katanya, Jumat (4/10).

Menurutnya, perkembangan teknologi dan informasi yang begitu pesat, bukan untuk dihindari tapi harus tetap diikuti. Sebab, jika dihindari atau menutup diri, maka akan ketinggalan.

Namun tidak semua budaya luar yang masuk tersebut harus diterima secara mentah. Jika tidak sesuai dengan norma kaidah maupun aturan perundangan-undangan yang ada, maka harus ditinggalkan. ‘’Jati diri kita sebagai bangsa Indonesia harus terus dipertahankan kapanpun,’’ katanya.

Dandim menambahkan kegiatan ini diselenggarakan pihaknya setiap bulan guna menumbuhkan rasa cinta tanah air dan Negara kesatuan Republik Indonesia.

Dengan perkembangan teknologi dan informasi yang begitu pesat akan mempengaruhi sikap dan perilaku masyarakat, baik dari segi positif maupun negatif, terutama para pemuda dan pelajar sebagai generasi muda yang lebih muda.

Mereka begitu cepat mengikuti pengaruh atau budaya dari luar, sehingga mengabaikan kaidah-kaidah dan norma-norma serta peraturan perundang-undangan yang berlaku. (02/mcmerauke/toeb)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Kodim 1711/Boven Digoel Miliki Peran Tingkatkan Wawasan Kebangsaan ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Saturday 12 October 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.