Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Tuesday, 22 January 2013

Ruangan Rawat Inap Penuh, Pasien Dirawat di Lorong


Merauke -Kapasitas ruangan  untuk perawatan di Rumah Sakit Daerah (RSUD) Merauke sangat terbatas, sehingga puluhan orang yang diduga keracunan akibat mengkonsumsi makanan, terpaksa harus menjalani perawatan di lorong-lorong di Unit Gawat Darurat (UGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Merauke. Sejumlah tempat tidur dijejerkan di lorong sambil dokter dan perawat memberikan pertolongan kepada pasien.
Direktur RSUD Merauke, dr. Adolf Bolang yang ditemui media ini, Minggu (20/1) malam menuturkan, kapasitas ruangan rawat inap sangat terbatas dan untuk saat ini sedang penuh. Begitu juga dengan beberapa ruangan di UGD. Sehingga  mereka yang keracunan, datang dalam jumlah banyak, tidak dapat ditampung dalam ruangan.
“Saya mengambil langkah untuk menyiapkan tempat tidur di lorong-lorong di UGD. Sehingga korban keracunan, dapat istirahat sekaligus mendapatkan peratawan dari tenaga medis selama beberapa jam. Jumlah yang diduga mengalami keracunan kurang lebih 32 orang,” katanya.
Sebagian dari mereka, lanjut Bolang, telah menjalani perawatan dan staminanya membaik kembali. Sehingga dapat diizinkan untuk pulang ke rumah masing-masing. “Memang harusnya banyak yang menjalani rawat inap. Namun, kami keterbatasan ruangan. Tetapi mereka yang pulang, telah diminta agar kembali lagi jika kondisinya belum pulih dengan sempurna,” ujarnya.
Dijelaskan, meskipun berada di lorong-lorong, namun tetap diberikan pelayanan kesehatan dengan baik. “Saya telah menginstruksikan kepada tenaga medis baik dokter maupun perawat, agar melayani mereka  dengan memberikan obat-obatan serta infus dengan sebaik mungkin. Sehingga kondisinya dapat stabil kembali,” ujarnya.
Ditambahkan, dari puluhan orang tersebut, dua orang harus jalani rawat inap. Karena kondisinya agak parah. “Sebenarnya banyak yang harus rawat inap juga, tetapi kami kesulitan ruangan. Karena banyak pasien yang telah menempati semua,” tandasnya. (FR/Merauke)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Ruangan Rawat Inap Penuh, Pasien Dirawat di Lorong ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Tuesday, 22 January 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.