Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Monday, 28 January 2013

Bintang Persipura Hadir, Lapangan Pemda Merauke Jadi Lautan Manusia


Pasangan calon Gubernur Papua saatkampanye terakhir di Lapangan Pemda Merauke, Rabu (23/1). Kampanye yang dihadiri tim koalisi Papeda, serta Ketua Umum DPP Partai Gerindra Suhardi dibanjiri massa mulai dari simpatisan hingga pendukung. Merauke - Kampanye terakhir pasangan calon gubernur Papua MR Kambu-Blasius Pakage yang bernomor urut 2 di lapangan Pemda Merauke, Rabu (23/1) kemarin, berlangsung meriah. Pasalnya, selain merupakan kampanye terakhir dari duet Kambu-Pakage di kota rusa, kampanye hari itu juga menjadi penutup dari seluruh proses kampanye enam pasangan cagub/wagub di wilayah ini. 
Yang menarik dari kampanye Kambu-Pakage, dimana sejumlah bintang Persipura, salah satunya sang Kapten Boas Solossa turut hadir meramaikan panggung politik, kemarin. Tak ayal, lapangan yang sehari-harinya lowong itu berubah bak lautan manusia, karena ribuan massa datang guna mendengar orasi figure calon pemimpin Papua lima tahun mendatang, serta menikmati hiburan yang disuguhkan. 
Massa yang datang ke kampanye terakhir itu dari sejumlah daerah seperti Distrik Sota, Jagebob, Bupul hingga Muitng. Mereka datang dengan aneka kendaraan seperti truk bak terbuka, angkutan pedesaan, hingga sepeda motor. Massa juga membawa bendera dan umbul bertuliskan Kambu-Pakage.
Selain bintang lapangan asal Persipura, kampanye pasangan calon yang diusung partai koalisi bernama Papeda ‘Papua Penuh Damai’ ini juga dimeriahkan artis ibu kota asal Papua, serta Dody Latumahina yang terkenal dengan lagunga berjudul ‘Dingin’ itu.
Kapten tim Persipura Jayapura Boas Solossa (Boas) dalam kesempatan itu membagikan bola kepada belasan massa simpatisan yang hadir. 
Lelaki asal Ayamaru itu mengakui bahwa dirinya memang mendukung pasangan ini, terutama MR Kambu, untuk menjadi gubernur Papua periode mendatang. 
Animo kuat Boss mendukung mantan Wali Kota yang pernah turut langsung membesut kesuksesan Tim Mutiara Hitam ini untuk maju sebagai orang nomor satu di Provinsi Papua, karena kepemimpinan Kambu tidak diragukan lagi, yakni sudah teruji baik di lingkup birokrasi melayani rakyat, keluarga dan khususnya untuk Persipura. 
"Saya rasa rakyat Papua sepakat dengan saya, menginginkan MR Kambu sebagai gubernur Papua nanti. Karena kepemimpinannya selama ini sudah terbukti bagus, baik itu melayani rakyat maupun dalam memimpin kami Persipura,"tuturnya saat itu. 
Lantas, Boas secara langsung mengkampanyekan kepada masyarakat Papua, khususnya di Kabupaten Merauke untuk mendukung MR Kambu pada pemungutan suara Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Papua nanti.
"Saya mengajak seluruh rakyat Papua semuanya dan khususnya lagi simpatisan Persipura. Demi kemajuan Papua, jangan lupa mencoblos nomor 2 yakni MR Kambu dan Blasius Adolf Pakage pada pemungutan suara," ucap Boas. 
Sementara itu dalam kampanye terakhir di Merauke, Kambu-Pakage komitmen akan memprioritaskan lima pilar, yaitu agama, pemerintahan, keamanan, adat dan budaya, kesehatan dan pendidikan. Satu persatu juru kampanye, mulai dari Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Suhardi, Ketua Koalisi Papeda Provinsi Papua, Yan Mandenas, Ketua Koalisi Papeda Selatan Papua Stefen Abraham, memberikan orasi yang intinya masyarakat harus memilih figure yang tepat untuk memimpin Provinsi Papua. Dan mereka merasa bahwa Kambu-Pakage adalah calon tepat, karena kinerja keduanya di birokrasi khususnya sudah bisa dilihat baik dari hasil-hasil pembangunan yang ada selama ini.
Dari pantauan Bintang Papua, kampanye terakhir Kambu-Pakage kemarin diawali dengan kunjungan Kambu bersama istri ke Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Kabupaten Merauke di wilayah Mbuti. Di sana mereka disambut hangat oleh Ketua LMA Kasimirus Ndiken, yang mengaku lawatan Kambu merupakan kali pertama dilakukan pasangan calon gubernur. Menurut Kambu, dilakukan sebagai tanda meminta izin sebelum melakukan kampanye di tanah orang. Kemudian dilanjutkan dengan launching buku yang ditulis MR Kambu berjudul Pemekaran wilayah dan percepatan kesejahteraan Papua di café Bela Fiesta. Dan terakhir rombongan menuju ke Lapangan Pemda Merauke untuk berorasi dihadapan ribuan masyarakat. (lea/don/lo1)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Bintang Persipura Hadir, Lapangan Pemda Merauke Jadi Lautan Manusia ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Monday, 28 January 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.