Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Tuesday, 22 January 2013

Bengkel Kampung, Solusi Bantu Para Petani


Merauke-Salah satu program yang sudah dan sedang dijalankan di kampung-kampung baik di lokasi transmigrasi maupun sejumlah kampung lokal yang dihuni masyarakat pribumi adalah dengan membangun bengkel kampung. Bengkel dimaksud disertai dengan fasilitas seperti alat-alat pertanian yang nantinya akan digunakan untuk membuka lahan pertanian.
Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT saat memberikan arahan kepada para kepala kampung di Distrik Tanah Miring beberapa hari lalu mengungkapkan, pihaknya menyadari jika banyak petani yang sangat membutuhkan alat pertanian. Olehnya, salah satu langkah yang dilakukan adalah membuka bengkel kampung. Pemerintah menyiapkan sejumlah peralatan pertanian yang dapat dimanfaatkan.
Dikatakan, jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, banyak peralatan pertanian diturunkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merauke. Hanya saja, tidak dijaga dan dirawat dengan baik. Sehingga, setelah digunakan selama beberapa bulan, langsung mengalami kerusakan. Bahkan, ketika ada yang berhasil memperbaiki, menganggap sebagai barang pribadinya lagi.
“Dengan melihat kondisi seperti itu, maka saya mengambil langkah baru dengan membuka bengkel kampung. Sehingga peralatan yang diberikan pemerintah, dapat diamankan dengan baik setelah dimanfaatkan. Nanti ada operator khusus yang menangani sekaligus mengoperasikan peralatan pertanian yang ada, setelah membuka lahan,” tandasnya.
Dijelaskan, jika peralatan dirawat dengan baik dan benar, otomatis akan bertahan lama. Para petani di kampung-kampung dapat menggunakan peralatan tersebut, tetapi dengan cacatan harus menyiapkan bahan bakar. Sehingga dapat beroperasi. Sekaligus membantu tenaga mekanik yang sudah membuka lahan.
“Saya kira tergantung kesepakatan bersama yang dibangun. Tidak ada standard harga yang ditentukan. Jika antara petani dan operator saling memahami, kegiatan pertanian akan berjalan secara kontinyu tanpa hambatan,” katanya.
Ditambahkan, dengan membuka lahan yang lebih luas, otomatis hasil panen akan didapatkan lebih besar pula. Pada tahun 2012 silam, beras yang dibeli Bulog Merauke mencapai kurang lebih 30 ribu ton. “Ya, karena harga juga sangat baik di pasaran yakni Rp 6.000/kg. Saya jamin harga tersebut akan stabil dan bila perlu naik lagi,” ujarnya. (FR/Merauke)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Bengkel Kampung, Solusi Bantu Para Petani ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Tuesday, 22 January 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.