Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Thursday, 1 November 2012

Kabupaten Merauke Berikan Penyuluhan Pentingnya Keluarga Berencana

Merauke, InfoPublik - Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana di Kabupaten Merauke terus gencar melakukan penyuluhan untuk mengajak masyarakat memahami pentingnya Keluarga Berencana.
Belum banyak yang tahu, sebenarnya KB sendiri bukan sebatas alat kontrasepsi saja, melainkan sebagai program pemerintah untuk mengatur dan mengatasi jarak kelahiran, agar masyarakat, terutama kaum ibu, menjadi lebih sehat dan untuk kepentingan ekonomi dalam keluarga.
Tingkat pertumbuhan penduduk, termasuk di Kabupaten Merauke cukup berkembang pesat. Dari data yang ada, angka perkawinan dengan usia muda, tergolong cukup tinggi, khususnya untuk di kampung-kampung.
Dengan mengandeng berbagai pihak, di berbagai kesemapatan BKKBN terus berupaya menyosialisasikan program kerjanya, termasuk melakukan bina keluarga balita, remaja dan lansia. Hingga penyuluhan penanggulangan narkoba serta penyakit HIV dan Aids.
“Warga perlu memahami dan menilai pentingnya KB sebagai upaya pemerintah untuk membantu masyarakat mengatur dan mengatasi jarak kelahiran dengan pertimbangan dari sisi kesehatan, ekonomi dan lingkungan akan menjadi lebih baik lagi,” kata Olvi Mandala, S.Sos, Kabid KB dan KK Pemberdayaan Perempuan dan KB.
Penyuluhan KB secara kontinyu dilakukan, hanya saja belum secara maksimal menjangkau seluruh distrik yang ada. Diharapkan adanya kepedulian dari masyarakat untuk dapat memahami dan menerapkan pentingnya keluarga berencana, bukan untuk membatasi melainkan sebagai salah satu langkah penanggulangi peningkatan jumlah penduduk lewat perencanaan yang baik. (09/ media center/toeb)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Kabupaten Merauke Berikan Penyuluhan Pentingnya Keluarga Berencana ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Thursday, 1 November 2012. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.