Sebanyak 1.750 Mahasiswa Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura, Papua, besok 1 April 2009 akan diwisuda dengan lulusan Program Pasca Sarjana, Sarjana dan Diploma. Ini merupakan Rapat Senat Uncen semester ganjil tahun Akademik 2008 – 2009.
Pernyataan ini dikatakan Koordiantor Panitia Pelaksanaan Wisuda Sarjana Uncen Nelson Paru kepada JUBI di sela-sela gladik bersih wisuda mahasiswa Uncen di Aula GOR Cenderawasih, Selasa (31/3). Menurut Paru, sebelum mahasiswa mendapat gelar sarjana maka mereka wajib mengikuti gladik bersih. Tujuan dari gladik bersih ini agar setiap mahasiswa yang dipanggil namanya untuk diwisudakan tak melakukan kesalahan saat acara puncak besok. “Kalau dong buat salah yang malu kitong semua,” tukas Paru. Lanjut Paru, wisuda bukan hanya fakultas yang ada di Uncen, tetapi beberapa mahasiswa yang kuliah jarak jurusan PGSD seperti di Kabupaten Merauke, Mappi, Asmat dan Sarmi. .Rapat Senat Uncen wisuda lulusan Program Pasca Sarjana, Sarjana dan Diploma semester ganjil tahun akademik 2008 – 2009 tersebut juga dihadiri Gubernur Provinsi Papua Barnabas Suebu SH, Muspida, Rektor, Dekan dan Para udangan orang tua/wali.
Koordinator Keamanan Toni Manufadu. M.si menegaskan, untuk masalah keamanan jangan kuatir karena akan dijaga 30 tenaga Menwa dari Uncen. Untuk itu Manufadu berharap agar mahasiswa yang akan diwisuda besok jangan beranjak dari tempat duduknya hingga selesai acara tersebut. “Bukan hanya kitong buat acara sendiri, parpol dong juga kampanye disini. Sa ingin kitong semua jaga keamanan he,” imbuh Manufadu. (Carol Ayomi).
Sumber : Tabloid Jubi
Pernyataan ini dikatakan Koordiantor Panitia Pelaksanaan Wisuda Sarjana Uncen Nelson Paru kepada JUBI di sela-sela gladik bersih wisuda mahasiswa Uncen di Aula GOR Cenderawasih, Selasa (31/3). Menurut Paru, sebelum mahasiswa mendapat gelar sarjana maka mereka wajib mengikuti gladik bersih. Tujuan dari gladik bersih ini agar setiap mahasiswa yang dipanggil namanya untuk diwisudakan tak melakukan kesalahan saat acara puncak besok. “Kalau dong buat salah yang malu kitong semua,” tukas Paru. Lanjut Paru, wisuda bukan hanya fakultas yang ada di Uncen, tetapi beberapa mahasiswa yang kuliah jarak jurusan PGSD seperti di Kabupaten Merauke, Mappi, Asmat dan Sarmi. .Rapat Senat Uncen wisuda lulusan Program Pasca Sarjana, Sarjana dan Diploma semester ganjil tahun akademik 2008 – 2009 tersebut juga dihadiri Gubernur Provinsi Papua Barnabas Suebu SH, Muspida, Rektor, Dekan dan Para udangan orang tua/wali.
Koordinator Keamanan Toni Manufadu. M.si menegaskan, untuk masalah keamanan jangan kuatir karena akan dijaga 30 tenaga Menwa dari Uncen. Untuk itu Manufadu berharap agar mahasiswa yang akan diwisuda besok jangan beranjak dari tempat duduknya hingga selesai acara tersebut. “Bukan hanya kitong buat acara sendiri, parpol dong juga kampanye disini. Sa ingin kitong semua jaga keamanan he,” imbuh Manufadu. (Carol Ayomi).
Sumber : Tabloid Jubi