Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Wednesday, 4 March 2009

Proyeksi Padi di Kawasan Taman Nasional Wasur Tidak Memiliki Prinsip Keberlanjutan

Proyeksi lahan di Kawasan Taman Nasional Wasur yang diperuntukkan bagi percetakan tanaman padi bagi kesejahteraan masyarakat yang mendiami kawasan Taman Nasional dinilai tidak memegang prinsip sustainability.

Pasalnya, selain ditanam di kawasan yang dilarang menurut aturan konservasi, juga hanya sebatas proyek sementara yang ketika panen kemudian tidak dilanjutkan dengan penanaman selanjutnya. Demikian diungkapkan Kepala Balai Taman Nasional Wasur, Ir. Tri Siswo Rahardjo,M.Si ketika dijumpai diruang kerjanya.(3/3). "Kecenderungan yang terjadi, warga mau menanam padi hanya karena diberikan modal oleh pemerintah, setelah panen pertama, warga tidak menanam lagi." kata Rahardjo sembari mengatakan bahwa penyebab masalah tersebut terkait dengan budaya masyarakat setempat yang tidak diawali dengan studi diagnostik oleh pemerintah setempat.

Akibat dari tidak ditanamnya kembali tanaman padi tersebut, maka banyak tercipta lahan tidur yang penuh dengan belukar di dalam kawasan Taman Nasional Wasur. Dirinya juga menyayangkan sikap pemerintah yang tidak mau bekerjasama dalam mengembangkan kawasan taman nasional terutama masyarakat lokal yang berada di dalamnya. "Banyak hal yang sebenarnya bisa digarap sesuai dengan potensi daerah. Mengapa masyarakat tidak didukung untuk melakukan penangkaran rusa? Malah mengembangkan tanaman padi yang bukan budaya masyarakat lokal. Saya rasa kita harus berkaca dan kembali pada budaya agar pemberdayaan masyarakat sesuai harapan dan tepat sasaran." tukasnya. (drie/Merauke)

Sumber : Tabloid Jubi

Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Proyeksi Padi di Kawasan Taman Nasional Wasur Tidak Memiliki Prinsip Keberlanjutan ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Wednesday, 4 March 2009. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.