Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Friday, 13 February 2009

Provinsi Papua Selatan Bukan Harga Mati Tapi Layak Dimekarkan

Provinsi Papua Selatan memang layak dimekarkan tetapi bukan sebuah harga mati. Selanjutnya tidak ada cerita jika sebuah negara mengalami kerugian dalam membiayai suatu daerah provinsi baru akibat pemekaran.

Demikian tanggapan Bupati Kabupaten Merauke Drs. Johanes Gluba Gebze kepada Jubi di Merauke Rabu (12/2) menanggapi seputar kebijakan pemerintah pusat yang berencana akan memberhentikan proses pemekaran disejumlah daerah di Indonesia.
"Pemekaran sebuah provinsi baru merupakan sebuah konsekuensi logis jika ingin ber-Indonesia Raya sehingga pemerintah pusat tak perlu takut mengeluarkan rupiah hanya untuk membesarkan Indonesia,"ujar Gebze.


Dia berpendapat, bahwa Merauke layak dimekarkan. Pasalnya dengan luas wilayah sepertiga dari pulau Jawa maka Papua Selatan layak dimekarkan. Hal ini juga dilakukan guna mencapai efisiensi penanganan percepatan pembangunan. “Masa di daerah Jawa yang hanya kampung-kampung kecil dapat dimekarkan sekian banyak sedangkan Merauke yang begitu luas tidak dimekarkan? Itu kan tidak logis," ujarnya.


Meskipun nantinya dalam praktek-praktek pemekaran ada yang belum sesuai harapan, dirinya berpendapat bahwa hal tersebut merupakan sebuah proses yang memerlukan pengawalan melalui peningkatan SDM dan keterpanggilan setiap orang untuk memimpin daerahnya. “ PPS bukan harga mati tapi wajar kalau dimekarkan," ungkap Gebze. (drie/Merauke)

Sumber : tabloid jubi

Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Provinsi Papua Selatan Bukan Harga Mati Tapi Layak Dimekarkan ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Friday, 13 February 2009. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.