Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Tuesday 13 November 2012

Bupati Romanus: Mau Jadi Tuan Dinegeri Sendiri Harus Andalkan Kemampuan Sendiri

Peserta Diklat Pendamping Gerbangku dan Diklat Manajemen  Kampungku, Senin (12/11)
Merauke, Media Center -  Bupati Merauke Drs Romanus Mbaraka, MT mengingatkan agar pola hidup yang hanya mengandalkan yang disediakan oleh alam untuk mulai secara perlahan diubah melalui pola kerja keras dengan menggunakan kekuatan sendiri. Karena tanpa kerja keras dengan menggunakan kekuatan 10 jari, maka hidup tidak akan maju dan sejahtera.
‘’Kalau  kita ingin jadi besar ada pada 10 jari tangan kita. Karena itu kita harus lebih baik. Ada slogan jadi uan di negeri sendiri. Kita  tidak bisa lagi tinggal mau ambil yang disediakan oleh alam tapi harus bekerja keras dengan kekuatan diri sendiri,’’ kata Bupati  Romanus Mbaraka ketika membuka Diklat Pendamping Program Gerbangku dan Diklat Manajemen Pemerintah Kampung se-Kabupaten Merauke berlangsung di Gedung Angga Sai-Merauke, Senin (12/11), kemarin.
Menurut Bupati, orang Papua harus menjadi tuan di negerinya sendiri. Namun untuk menjadi tuan di negerinya sendiri tersebut  harus berkerja keras dengan mengandalkan kekuatan yang sudah diberikan Tuhan. Sementara Pemerintah  hanya bersifat fasilitator. Oleh karena itu, melalui  Diklat yang diberikan kepada pendamping  Gerbangku dan Diklat Manajemen Pemerintahan Kampung, Bupati Romanus Mbaraka mengharapkan para pendamping nantinya mampu mendampingi dan mengarahkan masyarakat di kampung sehingga dana segar yang diturunkan ke setiap kampung mampu dikelola dengan baik dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat di kampung.
Sebab, menurut   Bupati, tahun 2013 mendatang Dana Kampung diturunkan ke setiap kampung yang bersumber dari APBD Kabupaten Merauke akan meningkat menjadi Rp 500 juta. ‘’Kita  harus punya komitmen untuk dapat merubah hidup kita dari keadaan yang ada sekarang menjadi lebih baik,’’ tandasnya.
Sementara itu, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Kampung Kabupaten Merauke, Drs. Nicolaus Fredy Talubun mengungkapkan, dari 100 pendamping Gerbangku yang akan diturunkan ke 20 distrik 1 diantaranya tidak lulus kesehatan.(02/media center)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Bupati Romanus: Mau Jadi Tuan Dinegeri Sendiri Harus Andalkan Kemampuan Sendiri ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Tuesday 13 November 2012. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.