Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Sunday, 16 August 2009

Berkas Kasat Samapta Polres Boven Digoel Diserahkan

Berkas HF yang notabene adalah Kasat Samapta Polres Boven Digoel, berpangkat Iptu akhirnya diserahkan ke Kejaksaan Negeri Merauke, Rabu (12/8). Meski kasusnya ditangani Polda Papua, namun kasus penganiayaan yang dilakukannya terjadi di Tanah Merah, Kabupaten Boven Digoel, yang mana daerah itu masih masuk dalam wilayah kerja Kejaksaan Negeri Merauke.

Penyerahkan itu dilakukan penyidik Polda Papua setelah berkasnya dinyatakan lengkap atau P.21. Sekitar pukul 12.00 WIT, kemarin, tersangka dengan pengawalan 2 anggota penyidik Polda Papua dan satu jaksa dari Kejaksaan Tinggi Jayapura tiba di Merauke dengan menggunakan pesawat Merpati.

Tersangka selanjutnya diserahkan ke Kejaksaan Negeri Merauke untuk selanjutnya dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Merauke guna disidangkan. Karena dalam status penahanan, Kejaksaan Negeri Merauke kemudian menitipkan ke rumah Tahanan Mapolres Merauke. ''Kami tidak punya rumah tahanan, sehingga kami titipkan di rumah tahanan yang ada di Mapolres Merauke,''kata Kajari Merauke Edhi Nursapto didampingi Kasi Pidum Yafet Ruben Bonai, SH, saat mengantar tersangka ke rumah tahanan Mapolres Merauke, kemarin.

Tersangka sendiri dikenakan Pasal 351 ayat (1) dan (3) KUHP tentang penganiayaan biasa (ayat 1) dan penganiayaan berat (ayat 3) Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan.Sekadar mengingatkan, kasus penganiayaan dan pengeroyokan tersebut diduga dilakukan oleh HF sekitar Juni lalu saat yang bersangkutan dipengaruhi minuman keras (Miras). Penganiayaan dan pengeroyokan tersebut dilakukan terhadap korban A. Maulana, yang baru sekitar 7 bulan tinggal di daerah tersebut. Akibat penganiayaan dan pengeroyokan itu, korban Maulana meninggal.

Kasus penganiayaan dan pengeroyokan itu berawal saat seorang anggota Polres Boven Digoel mengendarai sepeda motor di Jalan Kali Bening dalam keadaan mabuk, lalu menabrak sebuah truk yang sedang diparkir di pinggir jalan. Akibatnya, pengendara motor mengalami patah kaki. Beberapa saat kemudian, tersangka datang ke TKP yang sudah dipengaruhi minuman keras lalu memukul korban Maulana yang saat itu tidak tahu apa-apa. (ulo)

Sumber : Cenderawasih Pos

Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Berkas Kasat Samapta Polres Boven Digoel Diserahkan ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Sunday, 16 August 2009. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.