Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Friday, 27 March 2009

Freeport Berencana PHK Tiga Ribu Karyawan

Perusahaan pertambangan emas dan tembaga PT Freeport Indonesia ternyata tak luput dari imbas krisis keuangan. Perusahaan yang beroperasi di Timika, Papua tersebut berencana mengurangi tiga ribu dari total 11.900 karyawannya.

Rencana tersebut disampaikan langsung Presiden Direktur Freeport Indonesia Armando Mahler kepada Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Erman Soeparno. Karyawan yang hendak dikurangi Freeport tidak saja karyawan local, namun juga karyawan berkebangsaan asing. "Mereka meminta izin untuk melakukan PHK karena order turun akibat krisis keuangan. Selain itu, harga komoditas pertambangan juga rendah sehingga mereka harus melakukan efisiensi," ujar Erman dalam temu wartawan di Jakarta kemarin (26/3).

Namun, permintaan pengurangan karyawan tersebut ditolak pemerintah. Erman justru meminta manajemen dan pemegang saham tidak cengeng menghadapi krisis dengan mengambil jalan pintas pengurangan karyawan. "Saya minta petinggi Freeport memakai tanggung jawab moralnya. Selama ini kan mereka untung besar, mengapa krisis setahun saja sudah membuat mereka mau mem-PHK karyawan" Saya minta mereka melakukan efisiensi dulu," katanya.

Dalam pembahasan, Freeport setuju membatalkan rencana pengurangan karyawan lokal. Mereka akhirnya hanya mengajukan pengurangan tenaga kerja 26 tenaga ahli pertambangan yang berasal dari Amerika Serikat. "Usulan itu langsung saya setujui. Kalau tenaga ahli lokal juga sama kemampuannya, mengapa pakai bule?" terangnya.

Sebagai langkah efisiensi, manajemen Freeport diminta mengurangi biaya overhead, seperti bonus dan tentiem bagi manajemen, pengurangan fasilitas bagi direksi, dan biaya-biaya lain yang tidak berkaitan langsung dengan operasional pertambangan. (noe/nw)

Sumber : Cenderawasih Pos

Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Freeport Berencana PHK Tiga Ribu Karyawan ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Friday, 27 March 2009. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.