Merauke, Media Center - Tiga tersangka pembunuhan terhadap Eliut Terpim yang dilakukan secara sadsis sadis di Kabupaten Asmat masih dalam pengejaran pihak kepolisian Resor Asmat.
Kapolres Asmat AKBP Basri, SH yang dikonfirmasi lewat telpon seluluernya mengungkapkan, ketiga tersangka tersebut masih dalam pengejaran. ‘’Ketiganya sudah kita tetapkan sebagai DPO. Jadi sekarang dalam pencarian dan pengejaran,’’ katanya.
Menurut Kapolres, ketiga tersangka yang masih berstatus DPO dan dalam pengejaran tersebut masing-masing berinisial YE, NP dan LC. Sedangkan 4 tersangka lainnya yang sudah ditangkap dan saat ini dalam proses pemberkasan yakni berinisial BB, MT, ML dan YB.
Kasus pembunuhan terhadap korban dikatakan sadis, karena selain membunuh dan mengiris sebagian tubuh korban, para pelaku mencungkil kedua bola mata korban kemudian dimakan salah satu dari tersangka tersebut.
Karena pembunuhan ini hanya dilatar belakangi dendam. Dimana salah satu dari tersangka itu, adiknya diduga dibunuh oleh kakak korban. sehingga saat pesta goyang di salah satu rumah warga di Agats, korban kemudian dibujuk para tersangka itu untuk minum miras bersama. Saat mulai dipengaruhi minuman keras, para tersangka membunuh korban secara sadir dengan menggunakan kampak, pisau, balok, dan pisau clutter.
(02/media center)
Tuesday, 20 November 2012
Tiga Tersangka Pembunuhan Sadis di Asmat Masih Dikejar
Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke
Artikel Tiga Tersangka Pembunuhan Sadis di Asmat Masih Dikejar ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Tuesday, 20 November 2012. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.