Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Thursday 22 November 2012

Kualitas Pasir Lokal Tidak Bagus



Kepala Dinas Pertambangan Kabupaten Merauke, Theodorus Kahol. Jubi/Ans
Merauke (20/11)—Berbagai kegiatan pembangunan yang dijalankan selama ini, menggunakan bahan material seperti pasir yang didatangkan dari  Palu, Sulawesi Selatan. Karena pasir lokal, kualitasnya tidak bagus.
“Jika dipaksakan untuk suatu kegiatan pembangunan, maka bangunan dimaksud tidak akan bertahan terlalu lama. Olehnya, telah ada instruksi Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT agar pasir lokal tidak boleh digunakan.” kata Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten  Merauke, Theodorus Kahol ketika ditemui tabloidjubi.com di ruang kerjanya, Rabu (20/11)
Menurutnya, selama ini, dua investor yang mendatangkan pasir maupun batu dari Palu. Pemerintah masih membuka kesempatan seluas-luasnya bagi siapa saja untuk mendatangkan material itu, karena kegiatan pembangunan berjalan terus.
“Saya juga mengajak kepada pengusaha pribumi agar bergandengan tangan secara bersama-sama untuk bisa mendatangkan pasir dari luar. Karena dari dua investor itu, salah satunya adalah  orang Malaysia. Masa kita tidak bisa mendatangkan sendiri. Ini adalah suatu tantangan bagi pengusaha  pribumi agar bisa memikirkan untuk mendatangkan. Karena memiliki peluang pasar yang sangat menjanjikan,” ujarnya.
Menyangkut harga pasir yang diberlakukan selama ini, Theodorus menambahkan, sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) yang  dikeluarkan, pengusaha menjual kepada rekanan seharga Rp 800.000/kubik. “Memang harganya agak mahal, karena pasir didatangkan dari luar dan memiliki kualitas  sangat bagus,” katanya. (Jubi/Ans)
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Kualitas Pasir Lokal Tidak Bagus ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Thursday 22 November 2012. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.