Liputan6, Merauke : Jenazah korban penembakan, Pendeta Rika Metalmety, disambut histeris ratusan jemaat gereja dan keluarga setiba di kompleks Gereja Sion, Merauke, Papua. Rencananya Jumat (23/11/2012) siang akan dimakamkan.
Jenazah korban penembakan, Pendeta Rika Metalmety disambut histeris ratusan jemaat gereja dan keluarga setiba di kompleks Gereja Sion, Merauke, Papua. Jasad sang pendeta sebelumnya dibawa dari Kabupaten Boven Digoel, Papua.
Rencananya siang ini, Jumat (23/11/2012), jenazah Pendeta Rika akan dimakamkan sesudah ibadah pelepasan jenazah digelar.
Pendeta Rika yang bertugas selama sepuluh tahun di Gereja Betlehem, Boven Digoel ditemukan tewas di pinggir Jalan Trans Asiki, Merauke. Lokasi penemuan mayat berjarak sekitar 150 meter dari pos polisi Kalimak Boven Digoel.
Seorang saksi sempat mendengar pertengkaran antara korban dan pelaku, sebelum terdengar letusan senjata beberapa kali.(AIS)
Jenazah korban penembakan, Pendeta Rika Metalmety disambut histeris ratusan jemaat gereja dan keluarga setiba di kompleks Gereja Sion, Merauke, Papua. Jasad sang pendeta sebelumnya dibawa dari Kabupaten Boven Digoel, Papua.
Rencananya siang ini, Jumat (23/11/2012), jenazah Pendeta Rika akan dimakamkan sesudah ibadah pelepasan jenazah digelar.
Pendeta Rika yang bertugas selama sepuluh tahun di Gereja Betlehem, Boven Digoel ditemukan tewas di pinggir Jalan Trans Asiki, Merauke. Lokasi penemuan mayat berjarak sekitar 150 meter dari pos polisi Kalimak Boven Digoel.
Seorang saksi sempat mendengar pertengkaran antara korban dan pelaku, sebelum terdengar letusan senjata beberapa kali.(AIS)