Merauke, Media Center - Warga Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Kabupaten Merauke menyatakan dukungannya terhadap program Pembangunan Gerakan Membangun Kampungku (Gebangku) yang sedang digalakan oleh Pemerintah Kabupaten Merauke saat ini menuju kesejahteraan dan kemandirian masyarakat Merauke.
Dukungan ini dinyatakan warga IKT Kabupaten Merauke dalam sorotan sub tema pada perayaan Natal bersama warga IKT Kabupaten Merauke berlangsung di Gedung Bellafieta, Minggu (30/12).
Sekretaris Daerah Kabupaten Merauke Drs Daniel Pauta mewakili Bupati menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga Toraja yang menurutnya selama ini mendukung semua rencana dan pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah.
‘’Kebersamaan ini diharapkan tetap diberikan kepada pemerintah agar pemerintah dapat melaksanakan berbagai kegiatan untuk mensejahterakan masyarakat,’’ katanya.
Pauta juga mengharapkan agar persatuan dan kesatuan harus tetap dipupuk baik diantara warga IKT sendiri maupun antara etnis Toraja dengan etnis lainnya.
‘’Karena kita ini satu keluarga besar Kabupaten Merauke yang mendiami tanah Animha ini. Karena itu, Pemerintah sangat berharap untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan, kerukunan hidup beragama yang selama ini sudah terjalin baik. Mari kita jaga dan tingkatkan terus,’’ ajaknya.
Ketua IKT Kabupaten Merauke Samuel Kadang mengajak seluruh warga IKT yang ada di Kabupaten Merauke untuk menjadi lilin-lilin kecil membawa kasih dan terang Kristus baik di dalam rumah tangga masing-masing maupun lingkungan dimana berada dan berkarya.
‘’Mari kita mendukung program Pemerintah Daerah membangun yang dimulai dari kampung untuk mensejahterakan masyarakat secara mandiri melalui karya nyata kita warga IKT di Merauke,’’ ajaknya.
Sementara itu, Ketua Panitia Natal Ir Effendi Kanan menyampaikan ucapa terima kasih atas kehadiran baik warga IKT sendiri maupun para penjabat yang diundang karena menurutnya merupakan sebuah kehormatan bagi warga IKT Kabupaten Merauke. Natal bersama ini dipimpin Pdt Masliman sedangkan renungan Natal disampaikan Pastor Miller Senduk, MSC. (02/mcmerauke)
Friday, 4 January 2013
Warga IKT Merauke Dukung Program Gerbangku
Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Labels:
Berita Merauke
- Provinsi Papua Selatan Sudah Dalam Genggaman
- Dikcapil Rancang Raperda Kependudukan
- Polres Merauke Minta Dukungan Anggaran
- Jabatan Danrem 174/Atw Diserahterimakan
- Pertamina Luncurkan Outlet Solar Non Subsidi di Merauke
- BRI Perbaiki Sekolah di Perbatasan Papua
- Ribuan Pelamar Berebut Kursi PNS Pemkab Merauke
- Kantor Yasanto Dibobol Maling, Uang Tunai Tiga Juta Rupiah Raib