Merauke, (11/1)—Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merauke, Jaya Ibnu Su’ud mengatakan, logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua, sebagian besarnya telah diterima. Khusus untuk surat suara, sedang dilipat oleh staf di sekretariat.
“Kita perkirakan untuk melipat surat suara memakan waktu tiga sampai empat hari. Selanjutnya akan dilakukan sortir kembali,”kata Jaya saat ditemui tabloidjubi.com diruang kerjanya, Jumat (11/1).
Menurutnya, penyortiran nanti, akan mengundang juga Pantia Pemilihan Distrik (PPD). Sehingga mereka mengetahui secara pasti dan jelas jumlah surat suara. “Saya sendiri belum dapat memastikan apakah ada surat suara yang rusak atau tidak. Karena masih dalam proses pelipatan dan nantinya menunggu untuk dilakukan sortir,” katanya.
Dijelaskan, logistik Pilgub yang dikirim dari KPU Provinsi Papua diantaranya daftar nama calon, model dan juga formulir serta tinta. Sedangkan untuk alat coblos , bilik suara serta kotak, dipersiapkan oleh KPU Kabupaten Merauke. “Ya, sebagian besar logistik sudah ada dan yang sedang dilakukan sekarang adalah pelipatan surat suara,” tandasnya.
Khusus untuk pendropingan ke distrik-distrik, demikian Jaya, akan dilakukan pada H-3 sebelum pencoblosan dilakukan.
Dijelaskan, logistik Pilgub yang dikirim dari KPU Provinsi Papua diantaranya daftar nama calon, model dan juga formulir serta tinta. Sedangkan untuk alat coblos , bilik suara serta kotak, dipersiapkan oleh KPU Kabupaten Merauke. “Ya, sebagian besar logistik sudah ada dan yang sedang dilakukan sekarang adalah pelipatan surat suara,” tandasnya.
Khusus untuk pendropingan ke distrik-distrik, demikian Jaya, akan dilakukan pada H-3 sebelum pencoblosan dilakukan.
“Memang kami memberikan prioritas terhadap distrik-distrik yang jauh topografi wilayahnya sulit untuk dijangkau. Sehingga harus didahulukan. Maksudnya agar segera sampai di distrik dan kampung tepat waktu nanti,” tuturnya. (Jubi/Ans)

Artikel 