Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Thursday, 17 January 2013

Banyak Warga Belum Terekam E-KTP


MERAUKE, KOMPAS — Perekaman data kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) di Kabupaten Merauke, Papua, belum tuntas. Masih banyak warga Merauke belum terekam data kependudukannya untuk pembuatan e-KTP.
Agapitus, warga kelurahan Maro, Distrik Merauke, mengaku belum mendapat undangan untuk pembuatan e-KTP dari pihak kelurahan ataupun pemerintah distrik setempat. "Saya belum diundang untuk buat e-KTP. Tidak tahu kenapa. Sekarang saya masih pakai KTP nasional," katanya di Merauke, Rabu (16/1/2013).
Berdasarkan data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Merauke, target perekaman data terhadap orang yang wajib memiliki KTP adalah 130.978 orang. Akan tetapi hingga 31 Desember 2012, perekaman data baru tercapai 99.531 orang. Dari 99.531 orang tersebut, e-KTP yang selesai dicetak sebanyak 69.482 kartu. Adapun e-KTP yang telah didistribusikan kepada pemilik tercatat sebanyak 49.182 kartu.
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Merauke Dominikus Yomkondo mengatakan, perekaman data untuk pembuatan e-KTP di Merauke belum rampung. "Perekaman data akan dilanjutkan hingga batas akhir pada 31 Oktober 2013. Semoga sebelum 31 Oktober sudah tuntas," katanya di Merauke.
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel Banyak Warga Belum Terekam E-KTP ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Thursday, 17 January 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.