Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya.
UPDATE!! Berita di Radar Merauke dapat dibaca langsung lewat Smartphone Android! Baca fiturnya DISINI atau Download aplikasinya disini : LINK Download Android RadarMeraukeCom.APK !!! Baca berita Via Opera Mini Atau Browser Handphone (Blackberry/Iphone/Symbian) : http://www.radarmerauke.com/?m=1 .

Wednesday 23 October 2013

ANGGOTA LANUD MERAUKE LAKSANAKAN TES BAHASA INGGRIS




Sesuai fungsi dan tugasnya selaku penyelengggaraan pembinaan mutu pendidikan personel dilingkungan TNI Angkatan Udara, Dinas Pendidikan (Disdik) Mabes TNI Angkatan Udara, mengadakan kunjungan kerja untuk melaksanakan Tes Bahasa Inggris bagi Anggota Lanud Merauke dan Anggota Satrad 244 Merauke. Senin (21/10).

Tim yang beranggotakan 3 (tiga) orang tersebut dipimpin oleh Letkol Sus Sri Suprapti dan diterima langsung oleh Komandan Lanud Merauke Letkol Pnb Didik Kristyanto beserta Staf.

Kegiatan kunjungan kerja direncanakan selama 2 (dua) hari dan hingga hari ini Selasa, (22/10/2013) kegiatan masih berlangsung yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna SMP Muhammadiyah Merauke. Hal ini dilakukan guna untuk mempermudah dan mempersingkat waktu proses pelaksanaan uji kemampuan bahasa inggris bagi serluruh personel Lanud Merauke dan Satrad 244 Merauke yang diperuntukan bagi seluruh Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS.

Maksud dari pelaksanaan tes ini adalah untuk melihat sejauh mana kemampuan anggota terutama kemampuan mengenai bahasa inggrisnya. Karena bahasa inggris merupakan bahasa internasional yang banyak digunakan oleh Negara-negara maju untuk memperkenalkan hasil produksinya terutama hasil produksi yang berkaitan dengan peralatan yang menggunakan teknologi tinggi. Hal ini dilakukan agar produknya mudah di mengerti dan dipahami oleh para pengguna (konsumen) maupun calon pengguna.

Maka salah satunya melalui kegiatan seperti inilah diharapkan seluruh Insan Angkatan Udara dan khususnya personel Lanud Merauke dan satrad 244 Merauke akan mengerti, memahami dan menyadari arti pentingnya mempunyai kemampuan bahasa terutama bahasa inggris. karena semua kesempatan pendidikan dan penugasan yang dilaksanakan oleh TNI Angkatan Udara utamanya pendidikan dan penugasan untuk keluar negeri semua persyaratannya menggunakan bahasa inggris.

Apalagi personel TNI Angkatan Udara yang selama ini dikenal dengan orang-orang yang selalu mengawaki peralatan alutsista yang memilikki bobot teknologi tinggi maka modal utama yang diperlukan adalah memilikki kecakapan dan kemampuan bahasa inggris, baik secara lisan maupun tertulis. Karena hanya melalui kemampuan bahasa inggris yang baik kita akan mampu melaksanakan tugas yang dibebankan kapada TNI Angkatan Udara yang padat akan materiil dan teknologi tinggi menjadi baik dan sukses. (Pentak Lanud Merauke).
Share on :
Silahkan berikan komentar melalui Facebook. Jangan lupa login dulu melalui akun facebook anda. Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel atau berita yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan radarmerauke.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Ditulis Oleh : ~ Portal Berita Merauke

Artikel ANGGOTA LANUD MERAUKE LAKSANAKAN TES BAHASA INGGRIS ini diposting oleh Portal Berita Merauke pada hari Wednesday 23 October 2013. Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.
 
© Copyright RadarMerauke.com | Portal Berita Merauke @Since 2008 - 2013 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Owner Template | Published by Owner Template and Owner
WWW.RADARMERAUKE.COM - PORTAL BERITA MERAUKE
( www.radarmerauke.me | www.radarmerauke.asia | Email : radarmerauke@gmail.com | radarmerauke@yahoo.com )

Radar Merauke menyajikan informasi terkini tentang berbagai peristiwa yang terjadi di kota Merauke dan wilayah Papua Selatan umumnya. Copyright berita dalam site ini milik pemilik berita: Kompas, Bintang Papua, Cenderawasihpos, Tabloid Jubi, Jaringan Pasificpost, Infopublik, suluhpapua, Jaringan JPNN dll. Radar Merauke adalah web personal yang merangkum berita dari berbagai media.