Kota di ujung bagian timur negara Indonesia, yaitu Merauke, merupakan sebuah kota yang terkenal melalui sebuah lagu nasional yang berjudul “Dari Sabang Sampai Merauke” yang menunjukkan bahwa Indonesia adalah negara kepulauan yang terhampar mulai dari Kota Sabang di ujung barat Indonesia sampai dengan Kota Merauke di ujung timur Indonesia. Oleh karena itu, dibangunlah sebuah obyek wisata yang bernama Tugu Kembar atau biasa juga disebut Tugu Sabang-Merauke di dua kota tersebut, yaitu Sabang dan Merauke. Kedua tugu di kedua kota tersebut memiliki bentuk yang sama persis untuk menggambarkan luas wilayah Indonesia, sehingga kedua tugu tersebut disebut sebagai Tugu Kembar.
Di Merauke, obyek wisata Tugu Kembar tersebut terletak di Distrik Sota yang berjarak sekitar 80 km dari pusat Kota Merauke. Di lokasi ini juga terdapat pos yang dijaga oleh personil TNI. Di lokasi sekitar obyek wisata Tugu Kembar di Merauke ini juga kini sudah mulai tampak ramai oleh warung-warung makanan yang kebanyakan dikelola oleh para pendatang dari luar Pulau Papua, khususnya dari Pulau Jawa. Hal ini tentunya membuat obyek wisata Tugu Kembar ini menjadi semakin menarik untuk dikunjungi, walaupun hanya untuk berfoto-foto di sekitar obyek wisata Tugu Kembar ataupun menikmati suasana sambil menyantap hidangan yang disediakan di warung-warung tersebut.